PKSumbersuko-Ahad merupakan hari bahagia bagi sebagian besar orang, kenapa? karena dihari itu sebagian besar kita sedang libur.
Senin sampai Sabtu kita telah menjalankan aktifitas rutin yang menguras tenaga, pikiran, dan bahkan perasaan seperti bekerja, mencari rizki yang disediakan Ilahi
Sepantasnya pada hari libur tersebut kita melampiaskan kerja keras kita, peluh yang membasahi tubuh kita selama enam hari tersebut untuk melakukan kegiatan refresing bersama keluarga tercinta, berlibur keluar kota atau belanja menghabiskan uang receh yang kita punya, atau hanya sekedar istirahat dirumah melepas lelah bermain bersama anak-anak dan istri kita.
Tetapi untuk kader-kader PKS khususnya di Kecamatan Sumbersuko, hari libur tersebut kesempatan digunakan untuk melakukan kegiatan, pada hari ini (10 April 2011) yang seharusnya mereka berkumpul bersama keluarga, atau sekedar istirahat tetapi mereka malah disibukkan dengan agenda keummatan, meskipun guratan lelah tampak jelas terlukis diwajah mereka seakan sirna dan sudah diganti dengan senyum bahagia menghiasi bibir mereka.
Dengan mengadakan rapat pleno guna membahas agenda mengenai berbagai hal, kegiatan tersebut tampak seperti biasa terasa tidak terpengaruh dengan beberapa hal yang akhir-akhir ini heboh di mass media, senyum tetap mengembang diantara anggota yang hadir pada saat itu. Seolah-olah berkata"kami bekerja bukan untuk menerima pujian, dan tidak surut karena cacian karena tujuan kami satu yaitu mencari ridho Illahi..."
Ujian tidak membuat kami berhenti...Malah semakin memotivasi diri...untuk menjadikan koreksi... agar lebih baik dikemudian hari...
Terus bekerja dan berkerja terus (gak ono preine ta?) untuk Indonesia
... salam dari kader PKS kecamatan kecil dan kota kecil, menuju cita-cita besar....
salam TIGA BESAR