Tilawah al Qur'an |
PKSumbersuko-Ahad malam ba'da sholat isya' seperti biasa diadakan majelis rutin untuk mencharge ruhiyah kita, sehingga jiwa kita tidak kehabisan daya dan diharapkan dengan masih kontinyu mengikuti majelis, kita masih berada dalam lindungan Allah.
Seperti biasa setelah pembukaan dilajutkan dengan tilawah dan tausiyah malam ini temanya mengenai pentingnya kita mempelajari bahasa Arab.
Pelajaran Nahwu oleh Ustadz Syaiful |
Dilanjutkan dengan pelajaran nahwu yang pada malam ini masih membahas seputar mengenai definisi nahwu, kalam, isim, fi'il, dan hurf.
Setelah sisipan materi nahwu, materi inti dibawakan oleh ustadz sholeh, pada malam hari ini mengambil topik "Muraqabatullah dan Muhasabah".
Rasa kantuk tak bisa dihidari lagi karena majelis malam hari ini dimulai agak malam, karena beberapa anggotanya masih ada agenda pengajian juga dilingkungan sekitar rumahnya.
Majelis ditutup dengan do'a kafaratul majelis ketika jam menunjukkan pukul 22.45 (ISM)