Jumat, 15 Juli 2011

Wabup As'ad Malik dengan Tropy Otonomi Awar
Satu lagi penghargaan diraih Kabupaten Lumajang. Kali ini, penghargaan dari perhelatan bergengsi, “Otonomi Award” yang digelar tahunan oleh Jawa Pos. Kabupaten Lumajang berhasil mendapat penghargaan special category (kategori khusus) Daerah dengan terobosan inovatif bidang pelayanan kesehatan (Region in innovative breakthrough on health service). Demikian keterangan Wakil Bupati Lumajang, Drs. H. As’at Malik, M.Ag., kepada sejumlah insan pers di ruang kerjanya, Kamis Pagi. (14/7)

Penganugerahan pengharagaan tersebut dilaksanakan di Surabaya, tepatnya di Empire Palace , Rabu Malam. Pada acara itu, Lumajang dihadiri kepala Dinas Kesehatan dan Kepala Dinas Pertanian. Fokus penilaian Tim di Kabupaten Lumajang, ada di dua titik, yaitu: Puskesmas Pasirian dan Puskesmas Kedungjajang. Namun, kata Wabup, hampir semua Puskesmas di Kab. Lumajang telah melakukan terobosan yang sama. Hanya saja, yang diajukan dalam penilaian Otonomi Award tersebut, baru kedua Puskesmas.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, dr Buntaran Sukartono, M. Kes., ditemui di tempat terpisah menjelaskan, terobosan yang dilakukan bidang pelayanan kesehatan, sebenarnya banyak. Diantaranya tentang kepastian waktu masing-masing pasien yang berobat di Puskesmas. Selain itu, terobosan yang dilakukan adalah mengenai pelayanan yang menggunakan system “on line” yang disebut dengan “Paper less”, artinya, pasien yang datang dilayani dengan menggunakan komputer. Yang tak kalah pentingnya, terobosan Kabupaten Lumajang, adalah juga di bidang sanitasi total (total sanitation) berbasis masyarakat.
Pengahargaan bidang kesehatan dari Jawa Pos, menurut dr Buntaran adalah yang ke sepuluh kalinya. Namun, selama Ia menjabat Kepala Dinas Kesehatan, penghargaan itu merupakan yang kedua kalinya. Kedua penghargaan tersebut, masih dalam hal terobosan bidang sanitasi total berbasis masyarakat. Terobosan tersebut melibatkan langsung masyarakat secara partisipatif.

Penghargaan yang diperoleh Kabupaten Lumajang, selain tropi untuk bidang terobosan pelayanan kesehatan, juga ada tiga piagam penghargaan lain, karena berhasil masuk nominasi lima besar. Piagam itu, di bidang inovasi pemberdayaan ekonomi local; inovasi bidang pengelolaan lingkungan hidup, dan terakhir, terobosan bidang pemicuan inovasi sanitasi total berbasis masyarakat. 

Share this Article on :
 

© Copyright DPC PKS Sumbersuko Lumajang 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.