Ramadhan Rasa Baru

Rabu, 13 Juli 2011

Drs. Imam Rofiq dalam suatu acara
PKSumbersuko-"Alhamdulillah, tahun ini panitia menyambut Ramadhan 1432H didominasi oleh wajah baru" ujar ketua DPD PKS Lumajang Drs. Imam Rofiq yang memberikan sambutan pada saat pelaksanaan syuro menyambut Ramadhan 1432 H yang diadakan pada hari Senin tanggal 11 Juli 2011 ba'da sholat ashar di kantor DPD PKS Lumajang.
Ucap syukur tersebut tidak berlebihan kiranya, karena ini berarti pengkaderan PKS Lumajang telah berjalan dibuktikan dengan kepanitian Ramadhan tahun ini diisi dengan wajah-wajah baru.

Acara dimulai sekitar pukul 16.30, setelah dibuka Ketua DPD Drs. Imam Rofiq sekaligus menyampaikan sedikit taujih kepada peserta, kemudian dilanjutkan oleh Ketua Panitia untuk melanjutkan agenda syuro yang membahas persiapan-persiapan dan tugas-tugas yang dilakukan oleh masing-masing panitia.

Setelah break untuk buka puasa dan sholat maghrib berjama'ah agenda dilanjutkan kembali untuk membahas acara-acara apa saja yang akan dilaksanakan pada pra, saat, dan setelah Ramadhan.

Tema untuk Ramadhan tahun ini adalah "Membina ketaqwaan, Maju Bersama Membangun Indonesia" Mungkin rangkaian kegiatan Ramadhan tahun ini tidak jauh berbeda dari tahun-tahun sebelumnya yang berbeda adalah kru-kru yang ada dibalik kegiatan tersebut, diharapkan akan memberi rasa tersendiri pada kegiatan ramadhan tahun ini. Kita tunggu saja Ramadhan tahun ini dengan "rasa" baru. (ISM)


Share this Article on :
 

© Copyright DPC PKS Sumbersuko Lumajang 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.